Archive for January 2021
Komputer, baik laptop ataupun Personal Computer, merupakan benda elektronik yang sudah tidak asing lagi, bagi sebagian besar orang, terlebih setelah adanya COVID 19, sudah banyak kebijakan perusahaan untuk melaksanakan yang namanya bekerja dirumah atau WORK FROM HOME, maka komputerpun menjadi pilihan utama dalam menangani pekerjaan,,,,tapi apakah kita sudah mengenal apa itu komputer?
Komputer merupakan alat elektronik yang dapat mengolah atau mengedit berbagai macam data(audio,video,teks ,poto) menjadi sebuah informasi baru.contohnya saat kita membuat sebuah surat,diprogram ms.word kita, akan mengetik berbagai kalimat atau kata, sehingga diakhirnya,terbuat surat yang siap kirim, itu merupakan contoh simple, dalam pengolahan informasi.
komputer secara umum terdiri dari dari kumpulan perangkat keras yang saling terhubung, yang pertama ada:
Input Device (Alat Masukan)
Adalah perangkat keras komputer yang berfungsi sebagai alat untuk memasukan data atau perintah ke dalam komputer. Contoh : keyboard
Output Device (Alat Keluaran)
Adalah perangkat keras komputer yang berfungsi untuk menampilkan keluaran sebagai hasil pengolahan data. Keluaran dapat berupa hard-copy (ke kertas), soft-copy (ke monitor), ataupun berupa suara.
I/O Ports
Bagian ini digunakan untuk menerima ataupun mengirim data ke luar sistem. Peralatan input dan output di atas terhubung melalui port ini.
CPU (Central Processing Unit)
CPU merupakan otak sistem komputer, dan memiliki dua bagian fungsi operasional, yaitu: ALU (Arithmetical Logical Unit) sebagai pusat pengolah data, dan CU (Control Unit) sebagai pengontrol kerja komputer.
Memori
Memori terbagi menjadi dua bagian yaitu memori internal dan memori eksternal. Memori internal berupa RAM (Random Access Memory) yang berfungsi untuk menyimpan program yang kita olah untuk sementara waktu, dan ROM (Read Only Memory) yaitu memori yang hanya bisa dibaca dan berguna sebagai penyedia informasi pada saat komputer pertama kali dinyalakan.
Sudah kenal dengan KOMPUTER
hai..kali ini kita akan melanjutkan pembahasan power point, bagi yang belum baca postingan sebelumnya baiknya baca dulu ya klik DISINI
kali ini yang akan dibahas merupakan point point pentingnya saja :
- Teleconference : Presentasi secara langsung antara presenter dan audiens yang saling berjauhan dengan bantuan teknologi komunikasi
- Tombol F5 pada power point berguna untuk cara cepat menampilkan presentasi
- Menu bar Animation : menambahkan efek animasi pada power point
- Tombol quick acces toolbar :berisi shortcut perintah yang digunakan.
- Untuk membuka file powerpoint yang sudah ada dapat membuka ikon open
- Ctrl S :Cara menyimpan file power point melalui keyboard dengan cara menekan tombol
- Efek transisi :Animasi perpindahan slide pada saat ditampilkan
- Home - New Slides : digunakan Untuk menambahkan slide baru dapat dilakukan menu bar