Assalamualaikum
Sahabat ,,Gimana kabarnya pada sehat kan, bagi kalian yang hobi nonton dan suka bikin video, tepat banget berkunjung ke ini blog, disini kita akan belajar bareng tentang videografi, ya karena judulnya Yuk belajar videografi #1 jadi siapkan pikiran yang tenang rileks pasang sabuk pengaman, eh udah kaya mau balapan aja,,,hhe, so lets start.
Yuk belajar videografi #1

Sebelum kita bahas dasar dasarnya,,kita bahas dulu pengertian videografi itu apa,,,ada yang tahu ?? yap betul videografi adalah segala bentuk “kegiatan merekam objek/gambar yang bergerak”, namun jika sudah bicara film maka itu sudah masuk ke cinamatografi, untuk pemhasan cinematografi, udah pernah dibahas diartikel sebelumnya ya.
Untuk membuat sebuah konten yang baik, ada baiknya kita bahas dulu secara garis besarnya, khususnya tahapan tahapannya, mari kita bahas dari awal :

Pre Production
Ngapain aja sih kita disini? ..ya betul disini kita akan membuat konsep secara matang, sebagai contoh jika kita akan bikin film pendek, maka pertama kita harus bikin skenario, bikin storyboard, kostum yang yang dibutuhin, peralatan shooting kaya camera, tripod dan mic. Nah itu masuk semua ke pre production,,jadi intinya ga langsung shooting gitu aja, oh ya termasuk planning budget shooting juga termasuk ya. Dan pastiin kita harus mateng dulu ditahap ini, karena jika tahap ini asal asalan ,,maka pasti kan banyak kendala di tahap berikutnya.

Production
Tahap ini lebih ke proses syuting, kecerdasan seorang direktor/sutradara sangat dibutuhkan disini, apalagi jika konten film yang dibuat penuh dengan pesan penting, dan tentunya pesannya pun harus mudah diserap sama penontonnya. Tidak hanya sutradara tapi juga kru lain ikut berperan, dari pemeran sampai dengan cameraman, akan menentukan kualitas konten yang akan dibuat.

Post Production
Pada sebuah film apapun pasti ada sound effect yang mendukung sebuah suasana, contohnya saat adegan sedih pasti sfx sedih, begitupun jika suasananya ceria, tidak hanya pada adegan yang kerenpun, kaya orang loncat dari gedung, mobil tabrakan, orang ngeluarin api dari tangan dsb, itu semua dilakukan pada tahap post production atau istilah lainnya editing, kebayang kalo tahap ketiga ini dilewat, kemungkinan pasti akan hambar, kalo ada pertanyaan apakah mungkin semua tahapan dilakukan oleh seorang saja,, hmm,,tentunya pasti dibutuhkan sebuah tim.

So… itu aja penjelasan singkat seputar tahapan tahapan sebuah konten dibuat dari mulai Pre Production, Production, sampai dengan Post Production, semoga artikel yuk belajar videografi #1 ini menambah ilmu kita semua, khusunya di videografi. Terimakasih yang sudah berkunjung, baca juga artikel menarik lainnya DISINI,,ya


Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Artikel Terbaru

- Copyright © Seputar Dunia SMK - Blogger Templates - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -