A.Pengertian

Exposure bisa adalah kemampuan kamera dalam mengumpulkan cahaya yang masuk.Segitiga Exposure atau Triangle Exposure yaitu gabungan 3 komponen antara Shutter Speed + Aperture + ISO = Exposure. Pengaturan Exposure sangat penting agar foto yang dihasilkan nantinya terlihat indah, jernih, artistic dan dapat dinikmati.

Belajar Segitiga Exposure Fotografi for Android - APK Download

B.Komponen Segitiga Exposure

    1.ISO (Sensitivitas Sensor)

    ISO merupakan singkatan dari “International Standardization Organization”, dan di dalam dunia fotografi digunakan untuk mewakili tingkat sensitivitas sensor.Pada ISO rendah (misalnya pada angka ISO 100 pada settingan kamera DSLR), sensor akan menangkap gambar secara lebih detail tetapi butuh lebih banyak cahaya sehingga gambar terlihat lebih gelap. Sebaliknya pada ISO tinggi (misalnya ISO > 6400), sensor kamera akan menjadi lebih sensitive sehingga gambar yang dihasilkan semakin terang


2.Aperture (Bukaan Diafragma Lensa)

  Aperture atau bukaan diafragma lensa menentukan banyaknya cahaya yang diteruskan oleh lensa yang kemudian ditangkap oleh sensor kamera. Simbol penulisan yang dipakai adalah F per angka pembagi tertentu. Sebagai contoh adalah F/8 yang berarti lensa tersebut akan terbuka dengandiameter sebesar 1/8 dari panjang focal lensa (focal length). Semakin kecil angka Aperture (misalnya F/2), berarti semakin lebar bukaan lensanya dan foto semakin terang. Sebaliknya, semakin besar angka Aperture (misalnya F/11) berarti semakin sempit bukaan lensanya dan foto menjadi semakin gelap karena cahaya yang masuk semakin sedikit.


3. Shutter Speed (Kecepatan Rana)

Shutter Speed atau dikenal juga dengan Exposure Time menentukan lamanya sensor kamera dalam menangkap citra dari suatu objek. Penulisan yang sering digunakan adalah 1 per sekian detik. 

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Artikel Terbaru

- Copyright © Seputar Dunia SMK - Blogger Templates - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -